Jumat, 06 Juli 2018

Bowo Alpenliebe dan 5 Sosok Mendadak Seleb Lainnya...

Raffi Ahmad bersama Nety alias Bude Sumiyati (Foto: Instagram Bude Sumiyati)
BERITA LUCU INDONESIA - Fenomena mendadak selebriti berkembang sejalan dengan teknologi yang kian pesat. Warga sipil biasa bahkan anak-anak mahir menggunakan media sosial sebagai penyalur hobi baru mengisi waktu luang.
Belum lama ini, nama Bowo Alpenliebe tiba-tiba menambah daftar panjang sosok mendadak seleb yang kebanyakan datang dari jagat media sosial. Medcom.id mencoba merangkum beberapa nama yang benar-benar mencuri perhatian melalui media sosial.
1. Sinta dan Jojo "Keong Racun"
Sekitar tahun 2010, nama Sinta Nurmansyah Masson dan Jovita Adityasari viral di media sosial setelah membawakan lagu Keong Racun dan diunggah ke platform YouTube.
Saat itu, Sinta dan Jojo yang berasal dari Cimahi masih berstatus mahasiswi. Aksi lypsinc lagu Keong Racun yang mereka bawakan sukses menarik perhatian warganet hingga menjadi trending topic selama beberapa hari.
Keong Racun merupakan lagu bertema perselingkuhan yang diciptakan Buy Akur dan dipopulerkan oleh Lissa.
Pada Senin, 2 Juli 2018 Sinta dan Jojo melakukan reuni kecil-kecilan. Kabar ini diketahui lewat akun Instagram Sinta yang mengunggah stories pertemuannya bersama Jojo.
Sinta masih aktif menggunakan akun Instagram @sisisinta dan Jojo dengan akun @jojoevitae.
2. Udin Sedunia
Masih melalui platform YouTube, Sualudin alias Udin Majnun berhasil menarik perhatian publik lewat aksi lucunya membawakan lagu ciptaannya sendiri berjudul Udin Sedunia. Berkat YouTube, Udin menjadi bintang tamu di beberapa stasiun televisi dan mendapat tawaran manggung.
Udin merupakan pria kelahiran Lombok, Nusa Tenggara Barat. Setelah fenomena Udin Sedunia, namanya ikut meredup seketika.
Kini, Udin masih aktif di media sosial Instagram lewat akun @realudinsedunia.
3. Briptu Norman Kamaru
Berkat melakukanlipsync lagu India berjudulChaiyya Chaiyya dan direkam oleh salah seorang rekan, nama Briptu Norman Kamaru asal Gorontalo mendadak viral. 
Selain bernyanyi, goyangan serta gerak bibir yang khas dengan berseragam polisi ikut menarik perhatian publik.
Video yang diunggah melalui platform YouTube itu diunggah dengan nama Polisi Gorontalo Menggila dan dikemas dalam durasi 6 menit 30 detik.
Sejak namanya tenar, Brigade Mobil berpangkat Briptu itu rela melepas jabatannya lantaran meninggalkan tugas selama 84 hari berturut tanpa alasan yang jelas. Norman tidak lagi menjadi anggota polisi dan merintis usaha kuliner bubur. Berkat ketenarannya ini, Norman Kamaru sempat bermain dalam film Xia Aimei (2012) bersama Franda dan Samuel Rizal.
4. Bowo Alpenliebe
Lagi-lagi lewat aksi lypsinc, tapi kali ini bukan melalui platform YouTube melainkan aplikasi Tik Tok. Nama Bowo Alpenliebe mendadak viral setelah aksinya bermain Tik Tok dan diunggah ke akun Instagram miliknya. 
Namanya melambung hingga berani menggelar jumpa penggemar dengan tarif harga hingga ratusan ribu rupiah.
Sayangnya ketika bocah berusia 13 tahun itu mulai tenar, Kementerian Komunikasi dan Informatika memblokir aplikasi Tik Tok setelah menerima laporan dari masyarakat dan melakukan pengawasan selama sebulan terakhir.
Kendati Tik Tok diblokir, kabarnya Bowo akan beralih pada aplikasi lypsinc lain yakni Musically.
5. Bayi Tatan
Menggemaskan sekaligus berperawakan lucu, Tatan berhasil mencuri perhatian sebagain besar warganet. Ia mulai tenar sejak berusia 3 tahun ketika videonya diunggah oleh sang kakak melalui Instagram pada 2016. 
Hingga kini Tatan masih eksis di akun Instagram hingga mendapat berbagai tawaran untuk mengiklankan beragam produk. Akun dari balita bernama lengkap Jonathan R. Sugianto itu dikendalikan oleh sang kakak, Geraldo Sugianto.
6. Bude Sumiyati
Selain bintang Tik Tok dan Selebgram yang menjamur, sosok Bude Sumiyati tidak ketinggalan menjadi Selebtwit alias idola pengguna Twitter. 
Uniknya, Bude Sumiyati adalah sosok fiksi yang senggaja diciptakan oleh netizen di Twitter dengan personfikasi sosok perempuan paruh baya. Karena akun Bude Sumiyati populer di Twitter, lantas media mencari tahu tentang sosok perempuan di akun Bude Sumiyati. 
Belakangan diketahui sosok foto yang digunakan dalam akun Twitter Bude Sumiyati adalah foto Nety Herawati. Lucunya, Nety awalnya tidak mengetahui jika foto-foto dirinya populer di jagat Twitter. Nety lantas mengizinkan netizen anonim tersebut untuk menggunakan foto-fotonya diunggah melalui akun Twitter Bude Sumiyati. 
Digigit nyamuk, dikunyah malam
Berlari di bawah rintik hujan terantuk batu kesombongan




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditegur makan es krim sambil berkendara, ekspresi pria ini kocak...

BERITA LUCU INDONESIA - Mengendarai motor ataupun mobil memang membutuhkan konsentrasi tinggi. Jika berkendara sambil melamun atau menga...

Popular Posts