BERITA LUCU INDONESIA - Kejadian ini terjadi di sebuah rumah sakit Medical University Union Hospital, Fujian, China dimana ada 2 orang dokter ahli bedah yang tergeletak di lantai ruang bedah seusai melakukan operasi panjang selama 32 jam tanpa henti.
Para dokter ini sedang menjalani sebuah operasi bedah otak untuk menyelamatkan pasiennya yang menderita tumor otak yang sangat parah. Dan untuk melakukan operasi ini para dokter harus bekerja secara hati-hati dan tidak boleh lengah sedikitpun sampai operasi selesai. Karena bila tidak dilakukan secara hati-hati maka keselamatan dan nyawa pasiennya bisa terancam.
Rupanya ini merupakan operasi terpanjang dan terlama di rumah sakit tersebut. Berikut ujar salah seorang dokter seusai melakukan operasi marathon itu,
Pasien memiliki tumor parah di otaknya dan kami perlu mengangkat tumor tersebut. Ini diharapkan enam prosedur bedah yang berbeda agar pasien bisa selamat. Kami harus sangat hati-hati dan teliti saat melakukan operasi. Ini merupakan operasi yang sangat sulit dan berisiko. Ini juga sangat memakan waktu kalau kami lengah sebentar saja maka nyawa pasien bisa melayang. Kata dokter tersebut.
Akhirnya kabar gosip ini menyebar luas di internet, dan banyak netizen yan menaruh rasa kagum atas apa yang telah dilakukan oleh para dokter itu guna menyelamatkan nyawa pasiennya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar