Jumat, 15 Desember 2017

Sejumlah Wanita di Kota ini Menikah dengan Pohon dan Berjanji Menjaga Pohon Mereka Hingga Maut Memisahkan

wanita peru
BERITA LUCU INDONESIA - Sebuah prosesi pernikahan unik digelar di Kota Lima, Peru. Karena yang menikah merupakan sejumlah perempuan dengan sejumlah pohon. Acara unik ini digelar para aktivis lingkungan yang menggunakan daun sebagai pengganti confetti, kertas-kertas kecil yang disebar-sebarkan.
Selain itu, para pengantin perempuan juga menutup janji pernikahannya dengan mencium sebatang pohon, bukan seorang mempelai pria. Para pengantin perempuan itu semuanya berjanji akan menjaga pohon yang mereka nikahi hingga maut memisahkan.
Upacara pernikahan ini digelar oleh seorang seniman dan aktivis lingkungan Richard Torres, yang terkenal di dunia karena karya-karyanya yang amat pro-pepohonan. Dalam upacara ini, Torres berperan sebagai pendeta yang membacakan janji pernikahan.
peru
Sementara para pengantin perempuan ialah para aktris lokal yang dibujuk untuk tampil dalam acara itu. Seperti dalam upacara pernikahan pada umumnya, para pengantin perempuan mengenakan gaun berwarna putih dan membawa karangan bunga. Di hadapan Torres mereka semua mengucapkan janji akan mengurus dan mengawasi pohon-pohon tersebut hingga maut memisahkan. Tujuan upacara menikahi pohon ini merupakan untuk mengingatkan warga Peru agar menghargai nilai penting sebatang pohon.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditegur makan es krim sambil berkendara, ekspresi pria ini kocak...

BERITA LUCU INDONESIA - Mengendarai motor ataupun mobil memang membutuhkan konsentrasi tinggi. Jika berkendara sambil melamun atau menga...

Popular Posts