Senin, 23 Juli 2018

Mitos 'Belum Lima Menit': Amankah Menyantap Makanan yang Sudah Jatuh...

BERITA LUCU INDONESIA - Merasa familiar dengan istilah 'belum lima menit' yang sering dilontarkan saat sebuah makanan jatuh ke lantai? Biasanya, kata-kata itu diucapkan sembari mengambil kembali makanan tersebut dan menyantapnya. Sungguh sebuah alibi yang klasik.
Ya, banyak yang menganggap bahwa kurun waktu tersebut merupakan batas terkontaminasinya makanan. Sebelum mencapai batas waktu tersebut, makanan yang jatuh sekalipun dirasa masih sah-sah saja untuk disantap.
Bila di Indonesia mematok waktu selama lima menit, di luar negeri, tepatnya Amerika Serikat, mereka juga memiliki istilah yang serupa. Hanya saja, patokan waktu yang dianut lebih singkat, yakni selama lima detik.

Lantas, apakah mitos 'belum lima menit' tersebut memang benar?
Dilansir The Conversation, sebuah penelitian di Universitas Illinois mencoba mengungkap apakah istilah tersebut benar adanya. Dalam penelitian yang dilakukan, para peneliti menanamkan bakteri di sebuah lantai dan meletakkan makanan di atasnya selama beberapa kali.
Hasilnya, ditemukan bahwa bakteri yang ada di lantai berpindah ke makanan dalam waktu selama lima detik. Namun, tidak disebutkan berapa jumlah bakteri yang bermigrasi dalam kurun waktu tersebut.
Penelitian lain juga dilakukan pada tahun 2007 oleh Universitas Clemson. Dengan menggunakan metode serupa, mereka juga menemukan fakta lain bahwa jumlah bakteri yang 'pindah tempat' tidak bergantung pada berapa lama makanan tersebut diletakkan.
Justru, yang perlu diperhatikan adalah seberapa banyak jumlah bakteri yang ada pada lantai tersebut. Semakin kotor lantai, tentunya akan semakin banyak bakteri yang bertebaran di permukaannya.
Selain itu, permukaan tempat jatuhnya makanan juga memberikan dampak yang berbeda-beda. Di karpet, misalnya, proses kontaminasi bakteri yang terjadi jauh lebih kecil ketimbang di permukaan lantai atau kayu. Kira-kira, hanya sebanyak 1 persen dari bakteri di karpet yang bermigrasi ke makanan.

Jadi, bolehkah kita menyantap kembali makanan yang jatuh ke lantai, asalkan belum lima detik?
Sejatinya, jenis bakteri yang 'merasuk' ke dalam makanan kita berbeda-beda. Salah satu jenis yang berbahaya adalah E. Coli, yang bahkan dapat menyebabkan kematian. 
Untungnya, bakteri mematikan ini sangat jarang ada di permukaan lantai. Tak hanya itu, seperti yang telah disebutkan sebelumnya, tingkat kebersihan dari lantai juga sangat mempengaruhi.
Bisa saja, kamu masih merasa baik-baik saja dan tidak keracunan saat menyantap makanan yang sudah 'terguling' di permukaan lantai. Namun, perlu diingat, meski tergolong sangat langka, risiko mengalami keracunan juga dapat terjadi, karena adanya mikroorganisme atau serangga yang bisa saja menempel pada makanan tersebut.

Sebelum terburu-buru menyantapnya, ada baiknya bila kamu memastikan keduanya--baik permukaan lantai maupun makanannya--masih tetap bersih dan aman untuk disantap.
Dan, agaknya kita juga harus mengganti 'belum lima menit' menjadi 'belum lima detik' sebagai patokan waktu yang baru.

Bagaimana menurutmu?



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditegur makan es krim sambil berkendara, ekspresi pria ini kocak...

BERITA LUCU INDONESIA - Mengendarai motor ataupun mobil memang membutuhkan konsentrasi tinggi. Jika berkendara sambil melamun atau menga...

Popular Posts