BERITA LUCU INDONESIA - Misteri hilangnya pohon yang ditanam oleh Presiden Perancis dan Amerika Serikat di Gedung Putih akhirnya terjawab.
Minggu lalu dalam kunjungan kenegaraannya ke Amerika Serikat, Presiden Perancis Emmanuel Macron sempat menyumbangkan sebuah pohon oak yang ditanamnya bersama dengan Presiden Amerika Serikat, Donald Trump disaksikan oleh istri mereka masing-masing.
1. Pohon Oak diambil dari hutan utara Perancis dimana 1.000 marinir AS tewas di PD I
Misteri tersebut akhirnya terjawab oleh Pemerintah Perancis sendiri: Pohon yang kini menjadi simbol persahabatan antara kedua negara ini ternyata dikarantina.
2. Dubes Perancis untuk Amerika Serikat jawab teka-teki tersebut
"Dikarantina yang merupakan hal wajib bagi setiap makhluk hidup yang diimpor ke Amerika Serikat.
"Itu akan ditanam ulang lagi kemudian," demikian kicauan Sang Duta Besar.
3. Sudah dilakukan langkah pencegahan sebelum ditanam
Dengan penjelasan tersebut tentunya setelah melewati masa karantina akan ditanam kembali di tempat semula. Tentunya jika tidak ditemukan adanya hama penyakit di pohon tersebut.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar