Rabu, 25 April 2018

Kenapa Mereka yang Pacaran 3 Tahun Lebih Dibilang Aman...

BERITA LUCU INDONESIA - Apakah kamu dan pacar sudah berhubungan selama tiga tahun? Jika iya, selamat ya! Konon katanya, ini adalah waktu-waktu di mana hubunganmu terhitung “aman”. Artinya, hubunganmu akan cenderung stabil dan bisa dikatakan cukup langgeng.
Kamu tahu kenapa alasannya?

1. Kamu dan pasanganmu pasti sudah melewati dua tahun pacaran. Konon, masa-masa itu penuh tantangan dan kelabilan emosi

Awal-awal pacaran adalah masa-masa indah. Begitu masuk beberapa bulan, kamu dan pacar mulai suka ngambek. Kadang, kamu bisa marahan dan diam-diaman karena masalah sepele. Masa-masa kayak gini pun akan terus berlanjut hingga beberapa bulan, bahkan tahun.

2. Tiga tahun itu lama, waktu sejauh itu sudah tentu tak dihabiskan untuk hura-hura atau main-main saja

Memasuki tahun ketiga, biasanya kamu sudah lelah terus-terusan ngambek dan kebanyakan drama. Selain gak enak rasanya, hubungan juga gak bakal berkembang dan gak dewasa kalau begitu melulu. Kamu juga mulai bosan jika pacaran cuma sekedar senang-senang dan hura-hura. Gak ada manfaatnya.

3. Banyak badai yang sudah kalian arungi, macam-macam tantangan dijawab bersama-sama

Hubungan yang gak disetujui orang tua, perbedaan budaya, kesenjangan pendidikan dan ekonomi, beda prinsip, dan beda tujuan hidup gak bisa dipungkiri sering jadi masalah besar dalam pacaran. Pada awalnya, masalah ini pasti sangat melelahkan dan sempat bikin putus asa. Hampir setiap kali kalian cekcok gara-gara itu.
Tapi kalau kalian sudah bertahan hingga tiga tahun, IDN Times kasih jempol ke kalian. Artinya, kalian bisa berdamai dengan masalah tersebut. Kalian juga bisa menunjukkan ke orang-orang kalau gak mudah tercerai berai karena perbedaan atau masalah lainnya. Kalian kuat!

4. Dari yang tadinya tidak saling akrab, kalian mengenal lebih dalam karakter satu sama lain

Awalnya, kalian tidak pernah bertemu dan tidak saling mengenal. Namun karena komunikasi yang baik dan telaten menangani masalah dalam hubungan, memahami karakter satu sama lain bukanlah hal yang sulit lagi.

5. Saling memahami kelemahan dan membantu agar menjadi lebih kuat, itu sudah jadi kebiasaan kalian sehari-hari

Tiga tahun pacaran dan gak peka dengan kelemahan masing-masing? Wah, itu sih keterlaluan! Lazimnya, pasangan yang pacaran hingga tiga tahun itu sudah hapal kelemahan sampai di luar kepala. Namun, kelemahan itu gak jadi alasan untuk meninggalkan. Malahan, kalian saling membantu agar sama-sama kuat.

6. Gak cuma kelemahan, kelebihan masing-masing pun menjadikan kalian saling melengkapi dari hari ke hari

Setiap orang diciptakan lengkap dengan kelemahan dan kelebihannya. Ketika si cowok cenderung emosional, si cewek adalah sosok yang lembut. Ketika si cewek sangat senang belanja dan boros, si cowok dapat menjadi manajer keuangan yang selalu mengingatkan kebiasaan buruknya. Dengan ini, kalian saling melengkapi apapun yang kurang hingga kemudian hari.

7. Apa yang kalian alami sejauh itu, membuat telanjur nyaman dan ogah pindah ke lain hati

Memangnya kalau pindah ke lain hati, udah pasti dapet yang lebih baik? Pengen cari yang lebih kaya dan cakep, kalau tukang selingkuh gimana?

8. Dari situ juga, kalian sudah bisa menilai kekuatan pasangan untuk saling memperjuangkan

Pasangan yang worth it adalah pasangan yang selalu memperjuangkanmu. Contoh sederhananya, ketika sedang sesibuk apapun, selalu ada cara untuk bisa bertemu dan berkomunikasi.
Jika kalian sudah bertahan sampai angka tiga tahun, usaha kalian untuk saling mencari dan memperjuangkan tentu tak main-main lagi. Apalagi kalian sudah harus membagi waktumu dengan tanggung jawab yang lain, namun memperhatikan pasangan masih menjadi prioritas.

9. Kalian juga mengerti, pasangan kalian adalah orang paling tepat untuk mendampingi bersama dari nol hingga sukses

Mendampingi selama tiga tahun saja, sudah terasa cocok. Bagaimana jika mendampingi seumur hidup?

10. Kalian mulai memikirkan rencana berdua di masa depan, yakni pernikahan dan keluarga

Selama-lamanya suatu hubungan, alangkah lebih baik lagi jika hubungan tersebut memiliki tujuan yang jelas. Dan di angka tiga tahun ini, kalian sadar bukan anak ABG lagi yang punya perasaan sayang menggebu-gebu dan selalu ingin diperhatikan.
Kalian tahu kalau ada tahap kehidupan yang lebih serius dan akan membuat kalian bisa saling melengkapi lagi. Tahap itu adalah pernikahan dan memiliki keluarga.

Bagaimana dengan kamu dan pasanganmu? Sudah "ancang-ancang" memasuki tahap yang lebih serius?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditegur makan es krim sambil berkendara, ekspresi pria ini kocak...

BERITA LUCU INDONESIA - Mengendarai motor ataupun mobil memang membutuhkan konsentrasi tinggi. Jika berkendara sambil melamun atau menga...

Popular Posts