Senin, 26 Februari 2018

Ini Alasan Menteri Susi Pudjiastuti Tidak Lanjut SMA.....

Ini Alasan Menteri Susi Pudjiastuti Tidak Lanjut SMA


BERITA LUCU INDONESIA - Menteri kelautan dan perikanan, Susi Pudjiastuti, angkat bicara soal keputusannya tidak melanjutkan SMA.
Saat berumur 17 tahun, Susi Pudjiastuti merasa sekolah tidak cocok untuk dirinya. Keputusan meninggalkan sekolah lantas menjadi titik balik dalam hidupnya.
Saya pikir kita semua waktu hidup tidak lama. Orang Indonesia rata-rata sekitar usia 65 hingga 70 tahun. Titik balik saya ialah saya merasa tidak cocok untuk sekolah, tutur Susi Pudjiastuti, dalam acara Youth X Public Figure Vol. 1 di Gedung Pusat Perfilman Usmar Ismail, Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (23/2).


Usai meninggalkan sekolah, Susi Pudjiastuti memutuskan untuk kembali ke kampung halamannya di Pangandaran, Jawa Barat. Menteri yang akrab disapa Bu Susi ini lalu coba mengembangkan usaha.
Saya orangnya tidak suka diatur jadi harus mandiri. Akhirnya saya dagang dan usaha ikan kecil-kecilan. Saya juga jual bed cover. Ini semua ketika saya umur 17 tahun, lanjut Susi Pudjiastuti.
Susi Pudjiastuti ternyata menemukan kenyamanan dalam berbisnis. Financially independent itu keharusan yang harus kita punya. Jadi saya lebih senang jadi entrepreneur, kata Susi Pudjiastuti.


Dari usaha kecil-kecilan, usaha Susi Pudjiastuti semakin besar dan berkembang. Susi Pudjiastuti mendirikan pabrik pengolahan ikan PT ASI Pudjiastuti Marine hingga menyediakan jasa transportasi udara Susi Air.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Ditegur makan es krim sambil berkendara, ekspresi pria ini kocak...

BERITA LUCU INDONESIA - Mengendarai motor ataupun mobil memang membutuhkan konsentrasi tinggi. Jika berkendara sambil melamun atau menga...

Popular Posts