BERITA LUCU INDONESIA - Musim penghujan seperti ini membuat tubuhmu rentan terkena flu atau demam. Pasalnya udara yang jadi dingin dan lembab akan membuat bakteri serta virus penyebab flu jadi tumbuh subur.
Agar terhindar dari serangan flu, maka penting bagi kamu untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dari dalam. Salah satu caranya adalah dengan memperbanyak konsumsi makanan sehat seperti gula merah atau gula aren.
Ya, si manis ini ternyata juga kaya akan manfaat sehat untuk kesehatan tubuh. Dilansir dari boldsky.com, ini dia buktinya.
1. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh
Menurut sejumlah penelitian di seluruh dunia, sistem kekebalan tubuh manusia cenderung melemah ketika suhu udara turun. Sebabnya saat suhu dingin, sel-sel tubuh cenderung bekerja keras untuk mempertahankan suhu tubuh agar tetap normal. Sehingga tak heran kamu jadi mudah kena penyakit seperti flu, pilek, dan batuk saat musim hujan.
Gula merah yang tinggi nutrisi seperti seng dan zat antioksidan mampu bekerja sama untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga bisa melawan penyakit secara efektif.
2. Meningkatkan fungsi paru
Merdeka.com - Selain membuat sistem kekebalan tubuh melemah, udara dingin saat musim hujan juga bisa melemahkan fungsi paru-paru. Hal ini membuat sistem pernapasan jadi terganggu dan membuatmu rentan kena sakit tenggorokan, sesak napas, atau batuk.
Mengonsumsi gula merah secara teratur bermanfaat untuk meningkatkan fungsi paru-paru. Selain itu, gula merah juga memiliki sifat anti alergi yang bisa mencegah batuk dan pilek saat musim hujan.
Mengonsumsi gula merah secara teratur bermanfaat untuk meningkatkan fungsi paru-paru. Selain itu, gula merah juga memiliki sifat anti alergi yang bisa mencegah batuk dan pilek saat musim hujan.
3. Mengurangi rasa sakit di tubuh
Merdeka.com - Jika kamu memiliki riwayat terkena sakit persendian atau nyeri otot, maka rasa sakit ini bisa kambuh di musim hujan. Sebabnya suhu dingin bisa menghambat sirkulasi darah dan akan memperburuk rasa sakit di tubuh.
Solusinya, kamu bisa mengonsumsi sepotong kecil gula merah yang berguna untuk meningkatkan suhu tubuh dan mengurangi rasa nyeri di persendian. Selain itu, sifat antioksidan di dalam gula merah akan meningkatkan aliran darah ke persendian dan mengurangi rasa sakitnya.
Tak banyak diketahui, ternyata gula merah bermanfaat besar untuk kesehatan tubuh ya.
SUMBER : BERITA ANEH DAN UNIK
Solusinya, kamu bisa mengonsumsi sepotong kecil gula merah yang berguna untuk meningkatkan suhu tubuh dan mengurangi rasa nyeri di persendian. Selain itu, sifat antioksidan di dalam gula merah akan meningkatkan aliran darah ke persendian dan mengurangi rasa sakitnya.
Tak banyak diketahui, ternyata gula merah bermanfaat besar untuk kesehatan tubuh ya.
SUMBER : BERITA ANEH DAN UNIK
Tidak ada komentar:
Posting Komentar